nusakini.com-Jakarta-Rombongan peserta sepeda santai yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah melepas lelah di Kawasan Rumah Si Pitung, Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, Sabtu (22/9). Usai menempuh jarak sekitar 38 kilometer yang dimulai dari Kantor Walikota Jakarta Timur. 

"Rombongan pengen lihat Rumah Si Pitung jadi mampir kesini. Harus pagi-pagi kalau mau datang kesini karena udaranya masih seger," ujar Saefullah. 

Saat tiba di Rumah Si Pitung, rombongan sepeda santai disambut oleh Walikota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau, Wakil Walikota Jakarta Utara, Junaedi, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara, Desi Putra, Asisten Pemerintahan Jakarta Utara, Abdul Khalit, para Camat dan Lurah se Jakarta Utara. 

"Kawasan Rumah Si Pitung memang obyek wisata favorit di Jakarta Utara. Walaupun lokasinya dekat pesisir laut tapi banyak pengunjung yang datang untuk berwisata. Kami senang rombongan sepeda santai bisa mampir untuk melihat dan menikmati suasana disini," tutur Syamsuddin. 

Setelah beristirahat sejenak menikmati hidangan sederhana, rombongan kembali melanjutkan perjalanan menyusuri Kanal Banjir Timur (KBT). Sekda didampingi para pejabat terkait terlihat bersemangat menggowes sepeda untuk menjaga kebugaran tubuh sekaligus mempererat tali silaturahmi.(p/ab)