Gempa Bumi 5,2 SR di Tenggara Boven Digoel, Papua: Warga Diimbau Tenang dan Ikuti Arahan Pemerintah

By Admin

nusakini.com--Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi, Kementerian ESDM pada Senin malam (19/6) melaporkan bahwa gempa bumi telah terjadi di Tenggara Kabupaten Boven Digoel, Papua, pada hari Senin, tanggal 18 Juni 2018, pukul 19:11:18 WIB. Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa bumi berada di darat pada koordinat 6,08?LS dan 142,32?BT, dengan magnitudo 5,2 SR pada kedalaman 10 km, berjarak 222 km arah tenggara Bovendigoel, Papua. 

Kepala PVMBG Kasbani menyampaikan, kejadian gempa bumi tersebut diperkirakan melanda wilayah yang tersusun oleh batuan berumur Tersier berupa batuan sedimen, batuan gunungapi, batuan beku dan batuan malihan. "Goncangan gempa bumi akan terasa pada batuan endapan kuarter dan batuan tersier terlapukkan yang bersifat urai, lepas, belum kompak (unconsolidated), rentan dan memperkuat efek goncangan," papar Kasbani. 

Lebih lanjut Kasbani menjelaskan, gempa bumi ini diperkirakan berasosiasi dengan aktifitas Sesar mendatar, relatif berarah Barat-Timur. 

"Hingga tanggapan ini dibuat belum ada laporan mengenai kerusakan dan korban yang ditimbulkan oleh gempa bumi ini. Gempa bumi ini juga tidak menimbulkan tsunami, karena pusat gempa bumi berada di darat," terang Kasbani. 

Ia mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan mengikuti arahan serta informasi dari Pemerintah Daerah setempat. "Jangan terpancing oleh isu yang tidak bertanggung jawab mengenai gempa bumi dan tsunami. Masyarakat juga diimbau agar tetap waspada dengan kejadian gempa susulan, yang diharapkan berkekuatan lebih kecil," tutup Kasbani. 

Sebagaimana diketahui, Kabupaten Boven Digoel sebagian besar wilayahnya berada pada ketinggian 25-100 m di atas permukaan laut. Kemiringan tanah di Kabupaten Boven Digoel beragam, mulai dari tanah datar hingga bergunung, namun yang paling dominan yaitu kemiringan tanah yang agak datar hingga berombak. Sebagian besar wilayah Boven Digoel didominasai oleh dataran, dan selebihnya adalah wilayah bergelombang. Sebagian kecil wilayah merupakan daerah gambut/rawa, perbukitan dan pegunungan.(p/ab)