Gandeng Maybank, Phinisi Hospitality Fair 2018 Usung Konsep Berbeda

By Admin


nusakini.com-Makassar-Agenda tahunan Phinisi Hospitality Indonesia (PHI) yakni Phinisi Hospitality Fair (PHF) tahun ini mengusung konsep berbeda. Jika sebelumnya, event yang melibatkan seluruh anak perusahaan tersebut berlangsung tanpa partner kerja sama, Tahun ini, PHF menggandeng Maybank sebagai penyempurna konsep event yang bertajuk " Health Tourism" tersebut.

Ketua Panitia PHF 2018, Bagus Firmansyah menyampaikan, PHF tahun ini menggandeng Maybank sebagai partner karena PHI melihat Maybank adalah perusahaan yang tepat untuk mensupport event PHF 2018. Hal tersebut dilihat dari event Bali Marathon Maybank yang sukses menggaet ribuan peserta, dan sebagian besar pesertanya merupakan domisili Makassar.

Tak hanya itu, Maybank juga memiliki beberapa perusahaan kerjasama yang sesuai dengan konsep PHF tahun ini, seperti rumah sakit, travel, dan beberapa bidang yang memang menjadi perhatian PHI dalam mengusung konsep PHF 2018.

"Dengan kehadiran Maybank dalam PHF 2018, kami yakin mampu mendorong masyarakat untuk hadir dalam event bergengsi ini. Karena, akan banyak kejutan yang diberikan PHI dan Maybank selama PHF 2018 berlangsung,"kata Bagus.

Tahun ini merupakan tahun ketiga PHF digelar. Sebelumnya, event Ke-l tersebut berlangsung di Claro Hotel yang merupakan salah satu grup perusahaan PHI. Kemudian event ke-2 tahun 2017, PHF berlangsung di Phinisi Point dengan tema "Hotel, Wedding & Honeymoon Expo" yang sukses menggaet ribuan pengunjung setiap harinya.

Khusus tahun ini, lanjut Bagus, PHF 2018 berlangsung di Atrium Tokyo-Shibuya Phinisi Point selama 4 hari, yakni 14 - 18 November 2018 dengan mengusung Tema "Health Tourism". Selama event berlangsung, PHF menawarkan berbagai paket menarik dan sejumlah promo kepada pengunjung. Tak hanya itu, bagi penggemar lari marathon atau masyarakat Kota Makassar yang sudah menjadwalkan untuk mengikuti M ay bank Bali Marathon 2019, bisa dengan mudah mendapatkan tiket Maybank Bali Marathon selama event PHF 2018 berlangsung.

"Pokoknya banyak keseruan yang bisa kita dapatkan di PHF 2018. Sehingga, sangat diharapkan warga Makassar dan daerah lainnya untuk datang dan kunjungi tenant yang memberikan berbagai promo menarik," ungkapnya.

Selain itu, PHF 2018 juga medapatkan dukungan penuh dari PT Kalibesar Raya Utama (KBRU) yang merupakan salah satu perusahaan broker asuransi terbesar di Indonesia dengan 22 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Sehingga, PHI sangat optimis penyelenggaraan PHF 2018 berlangsung meriah dan sukses.

"Kami optimis PHF tahun ini berlangsung meriah, apalagi mendapatkan dukungan dan support dari sejumlah pihak," tutur bagus.

Sementara itu, General Manager Phinisi Point, Anggraini mengungkapkan, pembukaann PHF 2018 akan dilakukan langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan bersama Ketua Dekranasda Sulsel, Didampingi CEO Phinisi Hospitality Bapak Anggiat Sinaga, COO Phinisi Hospitality Ibu Jeniffer Tanta, dan sejumlah Pimpinan perusahaan grup PHI.

"Kami mengupayakan agar event ini berjalan sukses, apalagi tahun ini Phinisi Point kembali dipercayakan sebagai tuan rumah," kata Angki, sapaan Anggraini.

Adapun tenant yang bergabung dalam event ini sebanyak 40 tenant, yang terbagi dari beberapa segmen yakni, Travel, Kesehatan, Kecantikan, dan beberapa tenant pendukung dari pemerintah daerah.

Untuk rangkaian acara sendiri, akan digelar beberapa lomba, talkshow, penampilan band, dan sejumlah kegiatan yang melibatkan komunitas kesehatan, travel blogger, dan komunitas kecantikan yang akan menampilkan keahlian mereka di PHF 2018.

"Seluruh info seputar PHF 2018 bisa didapatkan melalui akun official instagram Phinisi Point di @Phinisipoint,"tutup Angki.