Ekonomi Kreatif Indonesia dalam Investment Forum 2018 dan Quebec Investment Mission to Indonesia 2018

By Admin

nusakini.com--KBRI Ottawa melakukan pertemuan dengan para mitra kerja terkait persiapan penyelenggaraan Investment Forum 2018 di Montreal, Kanada. Kegiatan yang rencananya akan dilaksanakan pada pertengahan tahun 2018 ini mengangkat tema “Opportunites in the Creative Economy Sector in Indonesia".  

​Dalam kunjungan ke Montreal kali ini, KBRI Ottawa bertemu dengan Ministry of Economy, Innovation and Science Quebec (ESI) dan Quebec Global 100 (QG 100) di Montreal. ESI merupakan kementerian di provinsi Quebec yang membidangi isu kerja sama investasi, ekspor dan perdagangan, bisnis, kewirausahaan (entrepreneurship) dan IPTEK. Sementara QG 100 merupakan sebuah organisasi nirlaba eksklusif berbasis di Quebec, Kanada yang beranggotakan 100 pebisnis kelas dunia terpilih.

Ini merupakan tahun kedua kerja sama antara KBRI Ottawa dengan ESI dan GQ 100 setelah sebelumnya di tahun 2017 telah bekerja sama dalam penyelenggaraan Indo-Fest dan Investment Forum. 

Pertemuan ini juga mengeksplorasi berbagai kerja sama di bidang ekonomi kreatif yang dapat dilakukan oleh Indonesia dan Kanada antara lain industri animasi dan film, IT dan gaming industry. Ekonomi kreatif akan menjadi tema besar yang diangkat KBRI Ottawa dalam pertemuan Investment Forum 2018 mengingat bahwa perkembangan industri kreatif di Indonesia merupakan salah satu prioritas Pemerintahan Presiden Joko Widodo saat ini. 

Selain bidang ekonomi kreatif, Indonesia dan Kanada juga memiliki potensi kerja sama ekonomi yang cukup besar dibidang infrastruktur perhubungan dan aviasi. ESI menyampaikan bahwa saat ini cukup banyak pengusaha yang berkeinginan untuk melakukan investasi pada proyek pembangunan infrastruktur di Indonesia.

KBRI Ottawa menyambut baik potensi kerja sama ini mengingat pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Indonesia merupakan salah satu sasaran prioritas nasional pemerintah Indonesia. Bidang-bidang potensial ini nantinya akan dibahas lebih lanjut untuk menjadi salah satu sektor kerja sama dalam misi investasi Quebec ke Indonesia (Quebec Investment Mission to Indonesia).  

Salah satu tindak lanjut dari kerja sama KBRI Ottawa dengan ESI dan QG 100 adalah rencana kunjungan Quebec Investment Mission to Indonesia pada tahun 2018 untuk mempertemukan pemerintah Quebec terkait dan pebisnis anggota QG 100 dengan pejabat tinggi terkait dan kalangan pebisnis di Indonesia. Misi investasi dimaksud bertujuan untuk menjelaskan secara nyata mengenai iklim berbisnis dan berinvestasi di Indonesia serta sektor-sektor investasi di Indonesia yang potensial bagi Kanada untuk meningkatkan kerja sama ekonomi, perdagangan dan investasi dengan Indonesia.(p/ab)