DWP Kemenperin Serahkan 1.320 Bingkisan Lebaran

By Admin

nusakini.com--Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Perindustrian menyelenggarakan kegiatan sosial yang rutin dilakukan setiap tahun, yaitu penyerahan bingkisan Lebaran kepada pegawai golongan I dan II, tenaga honorer, satpam, cleaning service, pengemudi dan kaum dhuafa. 

Tahun ini, pemberian paket sebanyak 1.320 diserahkan secara simbolis oleh  Andresca Saleh Husin dengan disaksikan para pengurus DWP Kemenperin di Kantor Kemenperin, Jakarta, Selasa (28/6). Turut hadir dalam acara tersebut, Dirjen Pengembangan Perwilayahan Industri (PPI) Kemenperin Imam Haryono dan Dirjen Industri Agro Kemenperin Panggah Susanto. 

Dalam sambutannya mewakili Menteri Perindustrian, Imam Haryono memberikan apresiasi kepada pengurus DWP Kemenperin yang giat berperan dalam meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat yang membutuhkan dengan memberikan paket Lebaran kepada keluarga besar di lingkungan Kemenperin dan masyarakat yang berhak menerimanya. 

“Peran nyata yang dilaksanakan oleh DWP tersebut merupakan agenda kegiatan tahunan yang sangat bermanfaat khususnya dalam menyambut Lebaran,” tuturnya. Selain dapat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan jelang Lebaran, juga dapat meningkatkan silaturahmi antara DWP Kemenperin dengan karyawan/karyawati di lingkungan Kemenperin. 

Imam berharap, semangat kepedulian dan solidaritas semacam ini agar terus terbina sehingga dapat meningkatkan soliditas internal Kemenperin dengan lingkungan sekitarnya. “Kehadiran bulan Ramadan di tengah-tengah kita selalu menghadirkan berbagai keistimewaan dan kebersamaan suatu semangat saling bersilaturahmi untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama,” ujarnya. (p/ab)