Dishub DKI Siapkan Empat Terminal Bantuan

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Untuk mencegah terjadinya penumpukan penumpang saat arus mudik dan balik Lebaran, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiapkan empat terminal bantuan. 

"Keempat terminal bantuan yang dioperasikan H-7 Lebaran ini untuk mencegah terjadinya penumpukan penumpang di terminal utama," ujar Muslim, Kepala UPT Terminal Dishub DKI Jakarta, Kamis (23/5).

Dijelaskan Muslim, penambahan terminal bantuan rutin dilakukan pihaknya setiap musim mudik Lebaran. 

Keempat terminal bantuan tersebut yakni Terminal Pinang Ranti, Rawamangun, Grogol dan Muara Angke. Sedangkan empat terminal utama yaitu Terminal Terpadu Pulogebang, Terminal Kampung Rambutan, Terminal Kalideres dan Terminal Tanjung Priok. 

Disebutkan, masing-masing terminal bantuan ini sudah memiliki loket penjualan tiket. Khusus untuk Terminal Muara Angke melayani tujuan daerah Pantura di Jawa Barat dan Jawa Tengah. 

"Selanjutnya, Terminal Grogol melayani tujuan Banten dan Jawa Tengah, kemudian Terminal Rawamangun melayani tujuan Sumatera dan Terminal Pinang Ranti melayani tujuan Jawa Tengah," tandasnya.(p/ab)