Dinas SDA Uji Coba Kualitas Air SWRO Di Tiga Pulau

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta melakukan uji coba terhadap tekanan jaringan dan kualitas air sea water reverse osmosis (SWRO) di tiga pulau permukiman yang ada di Kepulauan Seribu.

Kepala Seksi Pembangunan dan Peningkatan Air Baku dan Air Bersih, Dinas SDA Provinsi DKI Jakarta, Aditya Putra Brata mengatakan, tiga pulau yang diuji coba, meliputi Pulau Kelapa Dua, Pulau Payung dan Pulau Pramuka.

"Uji coba ini kita lakukan untuk melihat tekanan jaringan listrik pompa dan kualitas air yang ada di rumah warga," tutur Aditya disela-sela monitoring di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara

Ditambahkannya, dari 1.000 rumah tangga sasaran (RTS) yang ada di Kepulauan Seribu, total rumah yang sudah terpasang sambungan instalasi air bersih sebanyak 954 rumah. Rinciannya, Pulau Pramuka 274 rumah, Pulau Panggang 520 rumah, Pulau Kelapa Dua 111 rumah dan Pulau Payung 49 rumah. Untuk Pulau Panggang belum dilakukan uji coba, sebab instalasinya belum seratus persen jadi, maka belum bisa dilakukan uji coba.

"Mengenai instalasinya ditargetkan akhir Januari ini rampung dan kita bisa segera melakukan uji coba," tandasnya.(pr/kj/al)