Dewan Minta Fungsi Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar Ragunan Dioptimalkan

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) diminta mengoptimalkan fungsi Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.


"PPOP itu kan sekolah khusus olahraga," ujar Syahrial, Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta.


Menurut Syahrial, ke depan Dispora harus mengkaji lebih dalam lagi terkait rencana besar Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membentuk PPOP Ragunan. Apabila dalam perjalanannya menemui kendala dapat didiskusikan dengan Komisi E DPRD DKI.


"Misalnya mengalami masalah angaran, bilang ke kita. Nanti kita akan carikan solusinya bersama," ucapnya.


Ia berharap, dengan dioptimalkan fungsi PPOP Ragunan, akan ada banyak atlet yang mengharumkan nama DKI Jakarta.


Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dispora DKI Jakarta, Ratiyono menjelaskan, master plan untuk revitalisasi menyeluruh PPOP Ragunan telah dibuat sejak tahun 2012. 


"Anggaran yang disiapkan untuk mendesain ulang sesuai aturan yang ada. Hingga kini masih kita kerjakan," tandasnya.(pr/kj/al)