Dewan Minta Buku di i-Jakarta Ditambah Jumlahnya

By Admin


nusakini.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) terus menambah koleksi buku di i-Jakarta agar bisa mengimbangi permintaan warga.


"E-book harus diperbanyak jumlahnya, disesuaikan dengan permintaan," kata Hamidi, anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta


Dikatakan Hamidi, dengan semakin menambah koleksi buku, warga akan memiliki banyak pilihan dalam membaca di i-Jakarta.


"Kami terus mendorong untuk bisa menambah koleksi bacaan untuk warga Jakarta. Salah satunya melalui i-Jakarta ini," ucapnya.(pr/kj/al)