Baron Festival: Dari Gunung Kidul untuk Negeri

By Admin


nusakini.com - Tidak mudahnya akses menuju kawasan Baron Techno Park seakan tak menjadi soal bagi para pengunjung untuk datang melihat langsung perhelatan Baron Festival yang di gelar BPPT, Rabu (21/12/2016)

Baron Festival: Inovasi dan Budaya Gunung Kidul Untuk Negeri digelar BPPT berkerjasama dengan Pemerintahan Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, sebagai upaya untuk diseminasi hasil inovasi teknologi berbasis Energi Baru Terbarukan (EBT). Tidak hanya itu, Baron Festival juga menampilkan karya inovasi dari siswa/siswi SMU/SMK se Gunung Kidul. 

Deputi Kepala BPPT Bidang Teknologi Informasi Energi dan Material (TIEM), Hammam Riza mengatakan bahwa Baron Techno Park merupakan kawasan yang dikembangkan BPPT sebagai pemodelan sekaligus wisata edukasi dalam EBT.

"Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB), dan Pembangkit Listrik Tenaga Biodiesel kami pasang disini sebagai model dari pengembangan EBT," terangnya. 

Ia menambahkan, peran inovasi dapat berperan sebagai pendorong bahkan akselerator dalam menopang kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat Gunung Kidul tempat Baron Techno Park berada.  

"Tahun 2025 Indonesia mentargetkan pemanfaatan listrik sebesar 23% berasal dari EBT. Ini adalah tantangan besar bagi kita, bagi inovasi teknologi. Semoga dengan adanya kolaborasi dari Academic-Business-Government dan Community (ABGC) dapat menjadi pilar pengembangan EBT di Indonesia," jelasnya. 

Sementara itu Wakil Bupati Gunung Kidul, Immawan Wahyudi menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul mengapresiasi BPPT yang telah menghadirkan sebuah tempat penelitian yang sangat prestisius.  

"Baron Techno Park menjadi kebanggaan bagi kami masyarakat Gunung Kidul. Kami yakin dengan adanya techno park akan berdampak kepada peningkatan secara ekonomi," ucapnya. 

Immawan juga menyatakan, keberadaan eduwisata Baron Techno Park telah melengkapi keragaman wisata di Gunung Kidul, selain dari wisata pantai, desa wisata dan wisata alam.  

"Perkotaan memiliki taman pintar. Kami masyarakat Gunung Kidul memiliki techno park sebagai taman pintar kami. Sempurna,"pungkasnya. (p/mk)