Angka Bebas Jentik di Warakas Meningkat

By Admin


nusakini.com - Angka Bebas Jentik (ABJ) periode Januari-Maret 2017 di Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, mencapai 95,48 persen. Pencapaian ini meningkat 15,48 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yakni sebesar 80 persen.


Lurah Warakas, Sri Suharti menuturkan, berbagai langkah terus dilakukan untuk meningkatkan ABJ di wilayah kerjanya. Sehingga, kembang biak nyamuk aedes aegypti penyebab Demam Berdarah Dengue (DBD) dapat dicegah.


"Jumantik secara rutin melakukan pemeriksaan jentik nyamuk di rumah-rumah warga," kata Sri.


Menurutnya, di Kelurahan Warakas saat ini terdapat 197 kader jumantik yang tersebar di 14 wilayah RW.


Selain itu, sambung Sri, kerja bakti bersama masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan juga digencarkan setiap minggunya.


"Kita juga melaksanakan program Menguras, Menutup dan Mengubur (3M)," tandasnya.(pr/kj/al)