25.309 Pohon Di Jaksel Dipangkas

By Admin


nusakini.com-Jakarta-Suku Dinas Kehutanan Jakarta Selatan telah melakukan pemangkasan 25.309 pohon sepanjang tahun 2018. Pemangkasan dilakukan pada pohon yang telah rimbun untuk mencegah terjadinya pohon sempalan maupun tumbang. 

Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Selatan, Suwardi mengatakan, sebanyak 1.461 pohon dipangkas pada Januari, 2.449 pohon di bulan Februari, 2.747 pohon di bulan Maret dan 2.072 pohon di bulan April.

Lalu sebanyak 2.023 pohon di bulan Mei, 1.015 pohon di bulan Juni, 2.842 pohon di bulan Juli, 2.984 pohon di bulan Agustus, 1.962 pohon di bulan September, 1.627 pohon di bulan Oktober, 2.025 pohon di bulan November dan 2.112 pohon pada bulan Desember. 

"Dari 10 kecamatan total yang telah dipangkas sebanyak 25.309 pohon," ujarnya, Jumat (4/1). 

Ditambahkan Suwardi, pemangkasan dilakukan untuk memelihara pohon agar tidak rindang, dan tidak mengganggu rambu-rambu lalu lintas. 

"Pemangkasan diutamakan pada pohon besar yang rindang dan keropos agar beban pohon berkurang," tandasnya.(p/ab)