25 Tahun Hubungan Diplomatik, KBRI Astana Sumbangkan 2 Set Alat Musik Tradisional Indonesia

By Admin

nusakini.com--​Sebagai bagian dari rangkaian peringatan 25 tahun hubungan diplomatik Indonesia – Kazakhstan, KBRI Astana menyerahkan 2 set alat musik tradisional Indonesia, Angklung dan Sasando, kepada Kazakh Museum of Folk Musical Instruments di Almaty, akhir pekan lalu. Selain itu, diadakan juga pagelaran budaya tari dan musik tradisional Indonesia di concert hall museum tersebut. 

Sebelum sumbangan alat musik diberikan oleh KBRI, Kazakh Museum of Folk Musical Instruments belum memiliki alat musik tradisional Indonesia yang dipamerkan secara permanen. Melalui sumbangan ini diharapkan masyarakat Kazakhstan akan lebih mengenal kekayaan budaya Indonesia, termasuk aneka ragam alat musik khas Indonesia. Ke depan, KBRI Astana merencanakan akan menyumbangkan instrument gamelan berupa salendro dan kenong yang mewakili jenis instumen metallophone khas Indonesia.

Sumbangan 2 set alat musik tradisional Indonesia tersebut diterima oleh Mrs. Ulzhan Baibusynova, Direktur Kazakh Museum of Folk Musical Instruments di Almaty dan Mr. Daniyal Abzaldinuly, Kepala Departemen Kebudayaan Kantor Pemerintah Almaty.

Dalam sambutan Dubes RI Astana disampaikan harapan agar melalui pagelaran budaya, sumbangan dan display permanen alat-alat musik tradisional Indonesia di museum tersebut dapat lebih mempererat dan memperkuat hubungan persahabatan dan saling pengertian antara Indonesia dan Kazakhstan.

Dalam sambutan balasannya, kedua pejabat tersebut menyampaikan terima kasih yang mendalam atas sumbangan dari KBRI Astana yang akan melengkapi koleksi alat-alat musik tradisional Asia Tenggara yang mereka miliki. 

Gedung Kazakh Museum of Folk Musical Instruments di Almaty berdiri pada tahun 1980 dan saat ini memiliki lebih dari 1000 instrumen musik dari Kazakhstan dan seluruh dunia yang dipamerkan secara permanen. Museum alat musik ini merupakan satu-satunya meseum serupa yang ada di Kazakhstan dan pengelolaannya berada dibawah Pemerintah Kota Almaty dan Pemerintah Pusat Kazakhstan.​(p/ab)